Update Terbaru - Berita Populer - Kategori

Bahlil Ungkap Pertemuan Ketum Parpol KIM Di Kediaman Prabowo tak Bahas Reshuffle Kabinet

Bagikan
28 Desember 2024 | Author : Redaksi
Foto: Antara/Andi Firdaus
Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Rahadalia menyampaikan bahwa pertemuan para menteri dan Pimpinan KIM di Kediaman Presiden Prabowo Subianto adalah membahas hal-hal biasa
Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Rahadalia menyampaikan bahwa pertemuan para menteri dan Pimpinan KIM di Kediaman Presiden Prabowo Subianto adalah membahas hal-hal biasa dan diskusi menjelang akhir tahu.

Bahlil mengatakan, pertemuan para menteri yang juga pimpinan partai yang digelar di kediaman pribadi Prabowo di Jalan Kertanegara 4, Jakarta, Sabtu sore (28 Desember 2024) itu merupakan kegiatan sehari-hari biasa. Dia bilang begitu.

"Kami diskusi-diskusi biasa karena mau menjelang akhir tahun bagaimana ke depan," kata Bahlil menjawab pertanyaan wartawan saat ditemui selepas acara Perayaan Natal Nasional 2024 di Jakarta, Sabtu (28/12/2024).

Bahlil membantah pertemuan itu membahas urusan politik, termasuk terkait dengan desas-desus PDI Perjuangan (PDIP) masuk kabinet ataupun kasus hukum yang menjerat Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto

"Tidak ada, tidak ada," kata Bahlil merespons pertanyaan terkait dengan dua isu tersebut.

Di lokasi acara Perayaan Natal Nasional 2024, Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) juga membantah pertemuan para ketua umum partai dengan Presiden Prabowo membahas masalah politik.

"Enggak, enggak bahas-bahas urusan politik," kata AHY.

AHY yang juga menjabat Ketua Umum DPP Partai Demokrat mengatakan bahwa pertemuan di Kertanegara, Sabtu sore, dengan Presiden bersifat internal antarketua umum partai pendukung pemerintah.

"Internal antarketum,” kata AHY kepada wartawan saat ditemui di pelataran Indonesia Arena menuju ke kendaraannya.

Presiden Prabowo mengumpulkan jajaran ketua umum partai pendukung pemerintah yang sebagian besar menteri Kabinet Merah Putih di kediaman pribadi Prabowo, Jalan Kertanegara No. 4, Jakarta, Sabtu. Pertemuan itu berlangsung tertutup selama kurang lebih 2 jam.

Dalam pertemuan itu, ketua umum dan elite partai yang hadir, di antaranya Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia, Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar, dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu.

Hadir pula Ketua Fraksi DPP Partai NasDem DPR RI Viktor Laiskodat, Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, dan Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani.

Di Kertanegara, kedatangan para menteri itu disambut oleh Sekretaris Kabinet (Seskab) Mayor Inf. Teddy Indra Wijaya.
Baca Juga
• Evaluasi Sirekap Menjelang Pilkada 2024, Bawaslu: Jangan Sampai Gaduh
• Airlangga Hartanto Tunggu Keputusan Penuh Prabowo soal Nasib PKS di Kabinet Indonesia Maju
• Bela Ketum Mardiono, Jubir PPP Minta Kader Fokus Jelang Pilkada
• KPK Periksa Yasonna, Pakar: Hasto Perlu Diperiksa Kembali
• MK Hapus Ambang Batas Capres, PAN: Sepakat, Semua Warga Negara Berhak Jadi Presiden
#Bahlil #Ketum #Parpol #KIM #Prabowo #Reshuffle #Kabinet #presiden #wakilpresiden
BERITA LAINNYA
Berita Dunia Simak! Lirik Lagu Hey Hello - Cha Eun Woo feat. Peder Elias dengan Terjemahan Bahasa Indonesia
Hukum & Kriminal Satuan Brimob Polda Metro Kerahkan Delapan SSK untuk Pengamanan Sidang Internasional PUIC ke-19
Pemerintahan Diutus Presiden, Menko Pemberdayaan Masyarakat Cak Imin Usai Hadiri Pelantikan Paus Leo XIV
Politik Kompak! Jokowi, Prabowo, Ganjar Blusukan di Pasar Pekalongan
Kesehatan Wajib Tahu! Ini 3 Jenis Makanan Yang Picu Timbulnya Komedo
Ide Times adalah Portal Media Online yang menyajikan Berita Terkini dan Terbaru seputar Informasi, News Update, Politik, Ekonomi, Humaniora dan Gaya Hidup.