Update Terbaru - Berita Populer - Kategori

Dibungkus Kemasan Teh, Satgas Gabungan Gagalkan Penyelundupan Sabu Dari Malaysia

Bagikan
18 Juli 2024 | Author : Redaksi
Foto: Pendam VI/Mulawarman
Satgas terpadu yang terdiri dari Satgas Keamanan Perbatasan RI dan Malaysia Yonarhanud 8/MBC, Ranal Nunukan, Polres Nunukan, Nunukan Sabdenpom, Bea Cukai dan Ekspor Nunukan berhasil mencegat penyelundupan sabu dari Malaysia.
Satgas terpadu yang terdiri dari Satgas Keamanan Perbatasan RI dan Malaysia Yonarhanud 8/MBC, Ranal Nunukan, Polres Nunukan, Nunukan Sabdenpom, Bea Cukai dan Ekspor Nunukan berhasil mencegat penyelundupan sabu dari Malaysia. (17/7/ 2024).

"Terdapat barang bukti yang didapat berupa empat bungkus plastik teh ukuran 500 gram merk 'BOH' yang berisi teh dan sabu yang dikemas dalam bungkusan plastik transparan," kata Kapendam VI/Mlw Kolonel Kav Kristiyanto dalam pesan singkat diterima di Tarakan, Kamis pagi (18/7/2024).

Hasil penimbangan barang bukti sabu dengan berat kotor 227 gram dan KTP tersangka atas nama SM (42) warga asal Kelurahan Tanah Beru, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.

Pengungkapan tersebut berawal pada Rabu (17/3/2024) pukul 09.00 WITA, Pasintel Satgas Pamtas RI-MLY Yonarhanud 8/MBC Lettu Arh Siswoyo mendapatkan informasi dari Kasat Reskoba Polres Nunukan, bahwa diduga akan ada warga yang akan menyelundupkan narkoba dari Tawau, Malaysia menuju Nunukan.

Kemudian pada pukul 09.10 Wita, Pasintel Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarhanud 8/MBC melaporkan informasi tersebut kepada Komandan Satgas dan berkoordinasi dengan Kasat Reskoba Polres Nunukan untuk melakukan antisipasi terhadap upaya penyelundupan melalui pelabuhan tradisional yang ada di wilayah Nunukan.

Sepuluh menit kemudian, Pasintel beserta lima anggota yang ditunjuk Dansatgas berangkat menuju pelabuhan tradisional di wilayah Nunukan.

Kemudian bergabung dengan Polres Nunukan, Lanal Nunukan, Subdenpom Nunukan dan Bea Cukai Nunukan melaksanakan pemeriksaan gabungan terhadap warga yang melintas di dermaga
tradisional Nunukan.

Dimulai pukul 13.30 WITA, menggunakan x-ray di Pelabuhan Tunon Taka Nunukan, Tim Gabungan menemukan barang kiriman berisi 4 ball yang disembunyikan di dalam kemasan Teh merk BOH.

Dari penyelidikan terungkap barang bukti 227 gram sabu yang dimaksudkan untuk diselundupkan ke Sulawesi.

Pansus Pasintel kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Dansatgas Yonarhanud 8/MBC. WITA Pukul 15.00 WIB tersangka dan barang bukti dibawa ke Polsek Nunukan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Baca Juga
• Heboh Kasus Suami Bunuh Istri di Cikarang, Sang Suami Yang Kerap Berbohong Jadi Pemicu Cekcok
• Polisi Buru Pelaku Tawuran di Semarang Melalui Media Sosial
• Sudah Diamankan Polisi, Pemilik Daycare di Depok Mengaku Aniaya Balita
• Polisi Akan Periksa MI soal Penganiayaan di Daycare Depok
• Viral Kasus Kopi Sianida, Jessica Kumala Wongso Resmi Bebas dari Lapas Pondok Bambu
#Plastik #Satgas #Penyelundupan #Sabu #Malaysia #kriminal
BERITA LAINNYA
Pemerintahan Mendagri Dorong Pemda Perkuat Pengawasan Program MBG demi Cegah Krisis
Politik Kini Jadi Ancaman Besar Siber, Gibran Sibuk Ajak Masyarakat Manfaatkan AI
Infotainment Profesor Eddy dan Shandy Handika Beberkan soal sianida, netizen semakin yakin Jessica Wongso tidak bersalah
Politik Jelang Pilkada, Mendagri Ajak Masyarakat Sukseskan Coklit Pilkada 2024
Infotainment 'Dilangkahi' Sang Adik, Kakak Aaliyah Massaid Sampaikan Hal Ini
Ide Times adalah Portal Media Online yang menyajikan Berita Terkini dan Terbaru seputar Informasi, News Update, Politik, Ekonomi, Humaniora dan Gaya Hidup.