Update Terbaru - Berita Populer - Kategori

Raffi Ahmad Dan Nagita Slavina Buka Donasi, Baru 2 Hari Tembus 1 M

Bagikan
06 November 2023 | Author : Redaksi
Foto: IDE Times
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menunjukkan dukungan mereka pada Palestina. Bahkan, pasangan itu lakukan penggalangan dana untuk membantu warga Palestina.
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menunjukkan dukungan mereka pada Palestina. Bahkan, pasangan itu lakukan penggalangan dana untuk membantu warga Palestina.

Melalui platform penggalangan dana, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengajak masyarakat untuk sedekah demi membantu warga Palestina. Lantas bagaimanakah informasinya?
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Buka Donasi

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mendorong masyarakat untuk menyumbangkan sebagian dari aset mereka untuk memberikan bantuan kepada warga Palestina.

“Sejak Sabtu (7/10), situasi di Jalur Gaza terus memanas dan berlanjut hingga saat ini. Dampaknya adalah ribuan warga sipil yang terkena dampak, dan jumlah korban terus bertambah," kata Raffi Ahmad di situs kitabisa.com.

“Atas nama kemanusiaan mari kita kirimkan doa terbaik kita untuk saudara-saudara kita yang terdampak konflik kemanusiaan di Gaza. Aku turut berduka dan merasa hancur melihat kondisi anak-anak, Ibu, Keluarga dan semua warga di sana,” sambungnya.

Raffi Ahmad ternyata membuat target pengumpulan dana sebesar Rp1,5 miliar dalam waktu hanya 13 hari. Tetapi dalam waktu 2 hari, jumlah donasi hampir mencapai target

Donasi Tembus 1,5 Miliar

Dengan takjub, Raffi Ahmad mengaku tak pernah menyangka akan mencapai target donasi Itu. Seperti pada pagi hari Minggu, 5 November 2023 , jumlah donasi mencapai angka Rp1,5 miliar.

“ALHAMDULILLAH. SUDAH TERKUMPUL 1,5M LEBIH SETELAH HAMIR 2 HARI,” tulis Raffi Ahmad di Instagramnya.

Hingga saat ini, penggalangan dana oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina untuk Palestina telah melebihi jumlah Rp1,5 miliar.
Baca Juga
• Dicibir karena Terlihat Vulgar, Rachel Vennya: Saya merasa cantik
• Kembali Jadi DJ Lagi, Nathalie Holscher Semangat Cari Pekerjaan Halal
• Sempat Hilang, Segini Tenyata Harga Koper Nagita Slavina
• Berbie Tantang Jordan Ali Naik Pelaminan Bersama Eva Manurung
• Melly Goeslaw Bagikan Ayat Al-Quran Setelah Viral Isu Selingkuh
#aertis #selebritis #donasi #palestina #viral #raffiahmad #nagita
BERITA LAINNYA
Infotainment Akun IG Loly Kena Hack Usai Ancam Nikita Mirzani Masuk Penjara
Kesehatan Infeksi DBD Bisa Terjadi Kapan Saja, Vaksinasi Wajib Dioptimalk
Hiburan Turut Bela Palestina, Model Gigi Hadid Ternyata Ketahuan Minum Starbucks
Hiburan Banyak Simpang Siur, Meghan Markle Speak Up Soal Foto Editan Kate Middleton
Kesehatan Efek Daun Kecubung apakah sama dengan Ganja? Begini Penjelasannya
Ide Times adalah Portal Media Online yang menyajikan Berita Terkini dan Terbaru seputar Informasi, News Update, Politik, Ekonomi, Humaniora dan Gaya Hidup.