Update Terbaru - Berita Populer - Kategori

Langgeng Dengan Sang Suami, Laura Basuki Hanya Sekali Bertengkar dengan Suami

Bagikan
24 November 2023 | Author : Redaksi
Foto: IDE Times
Laura Basuki dan Leo Sanjaya telah menikah sejak 2011. Laura mengakui bahwa rumah tangganya jarang ada cekcok dan harmonis.
Laura Basuki dan Leo Sanjaya telah menikah sejak 2011. Laura mengakui bahwa rumah tangganya jarang ada cekcok dan harmonis.

Bahkan, selama 12 tahun menikah, Laura menyebut hanya sekali pernah bertengkar hebat dengan suami.

Sudah 12 Tahun Menikah

Baru-baru ini, Laura Basuki membicarakan soal kehidupan pernikahannya yang jarang tersorot. 12 tahun berumah tangga, Laura mengaku bahwa dirinya jarang cekcok dengan suami.

Akan tetapi, ia mengaku bahwa hanya pernah bertengkar hebat sekali saat usia pernikahannya ke-5. Ditanya apa permasalahannya, Laura menyebut bahwa dirinya sudah melupakannya.

"Aku sama suamiku, 12 tahun nikah berantem cuma sekali di tahun ke 5 aku inget banget," kata Laura Basuki dikutip dari YouTube Alvin in Love, Kamis, 23 November 2023.

"Aku dulu gak percaya kayak apasih. Tapi ternyata bener aku kena berantem gede banget dan sekarang kalau ditanya apa masalahnya, lupa," sambungnya.

Tak Pernah Ngambek

Lebih lanjut, Laura mengaku bahwa ia dan suami kini sudah tak pernah berantem. Bahkan ngambek kecil pun tak pernah terjadi.

"Sekarang udah gak pernah berantem sekalipun, bahkan ngambek-ngambek kecil pun gak pernah. Dia gak pernah juga,” kata Laura.

Di sisi lain, Laura merasa hubungannya dengan sang suami sudah sangat dekat. Bahkan keduanya pun tak pernah saling cemburu.

"Gak tau, kita kayak udah nyaman satu sama lain udah kayak temen jadi bisa curhat ngobrol syuting ini gini. Dia juga gak cemburuan, aku juga sama," ujar Laura.

"Dia juga selalu ngizinin aku misal aku pengin me time pergi sama temen-temenku ke Korea 5 hari itu boleh,” pungkas Laura Basuki.
Baca Juga
• SBY Akan Manggung di Pestapora 2024, Ini Ungkap Penyelenggara
• Ramai Dicibir Netizen, Anang dan Ashanty Klarifikasi Saat Tampil di Laga Indonesia vs Filipina
• Umi Pipik Tulis Pesan Haru Di Penikahan Sang Anak, Mimpi Bertemu Uje
• Billy Syahputra Kena Mental Selama 3 Hari, Netizen Singgung Terkenal Karena Olga Syahputra
• Kisruh Soal Dugaan Stevie Agnecya Disantet, Pihak Keluarga Beri Tanggaan
#laurabasuki #artis #selebritis #viral
BERITA LAINNYA
Kesehatan Wajib Tahu! Tips Rahasia Awet Muda Hanya dengan Makanan
Infotainment Haru! Rey Utami dan Otto Hasibuan Gelar Doa Bersama Untuk Jessica Kumala Wongso
Hukum & Kriminal Ramai Dukungan “Justice for Tom Lembong” di Publik, Warganet Soroti Vonis Tipikor
Hiburan Simak Lirik Lagu Algorithm - Chung Ha dengan Terjemahannya
Hukum & Kriminal KPK Dalami Kredit Fiktif Rp250 Miliar, Komisaris Utama BPR Jepara Artha Diperiksa
Ide Times adalah Portal Media Online yang menyajikan Berita Terkini dan Terbaru seputar Informasi, News Update, Politik, Ekonomi, Humaniora dan Gaya Hidup.