Update Terbaru - Berita Populer - Kategori

Wow! Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Bakal Beradu di Ring Tinju

Bagikan
20 November 2023 | Author : Redaksi
Foto: IDE Times
Ariel NOAH, dikabarkan menerima tantangan beradu jotos melawan Raffi Ahmad di ring tinju.
Ariel NOAH, dikabarkan menerima tantangan beradu jotos melawan Raffi Ahmad di ring tinju.

Berdasarkan keterangan unggahan Raffi, mereka berdua direncanakan akan tanding tinju pada Desember 2023 nanti.

Ariel Noah VS Raffi Ahmad

Sebelumnya, pihak Raffi Ahmad pun turut terlibat dalam penyelenggaraan ajang tinju bertajuk Superstar Knock Out pada 17 November 2023 kemarin. Ada beberapa orang yang beradu jotos di ajang tersebut, dua di antaranya yang cukup mendapatkan perhatian adalah El Rumi melawan Jefri Nichol

Selepas acara itu, pihak promotor menantang Raffi Ahmad untuk bisa naik ke atas ring tinju secara langsung. Jika suami Nagita Slavina itu setuju, ia siap kembali menggelar Superstar Knock Out.

Tak pikir panjang, Raffi Ahmad pun langsung mengiyakan tantangan tersebut. Pernyataan ayah dua orang anak itu pun langsung membuat suasana semakin meriah.
Kemudian, Raffi diminta untuk menyebutkan satu orang nama sebagai lawannya nanti. Tak disangka, pria yang akrab disapa Sultan Andara itu menyebut nama vokalis grup musik NOAH, Ariel.

Raffi mengaku enggan menantang pria yang secara usia jauh ada di bawahnya sekarang. Maka dari itu, nama Ariel NOAH pun keluar dari mulutnya.

"Ariel NOAH, gua tantang!," kata Raffi Ahmad sebagaimana telah dilansir IntipSeleb sebelumnya.

Ariel NOAH Terima Tantangan

Tantangan Raffi ini ternyata suah sampai kepada Ariel NOAH. Ia pun tampak menerima tantangan Raffi ini.

"Tantangan di terima! Jadi! Desember 2023! Soon!" tulis Raffi Ahmad dilansir IntipSeleb dari Instagram pribadi miliknya pada Senin, 20 November 2023.
Atas unggahan ini, tak sedikit rekan artis yang memberikan komentar. Beberapa di antaranya seperti Gading Marten dan juga El Rumi.

"Gue yang moto," tulis Gading Marten di kolom komentar.
"Gas, jadiin A," tutur El Rumi.
"Gila gila gila," kata Anji Manji.
Baca Juga
• Dikecam Masyarakat, Raffi Ahmad Mundur dari Proyek Beach Club Gunungkidul
• Kembali Umrah, Ini Doa Syahnaz dan Jeje Govinda di Tanah Suci
• LPSK Kenakan Simbol Pita Hitam saat Raker Bersama Komisi III DPR, Ini Alasannya
• Tak Hiraukan Netizen Soal Julukan Haji Thariq, Atta Halilintar: Semoga Jadi Pengugur Dosa
• 'Dilangkahi' Sang Adik, Kakak Aaliyah Massaid Sampaikan Hal Ini
#raffiahmad #artis #selebritis #viral #tinju #arielnoah
BERITA LAINNYA
Dalam Negeri Berhasil membuat Ibu Negara Iriana Jokowi menari, simak lirik Gemu Fa Mi Re
Hukum & Kriminal Budi Arie Terseret Kasus Pengamanan Situs Judol, KPK dan Kejagung Didesak Usut Tuntas
Hiburan Hafalkan! Ini Lirik Lagu out of love - RM BTS dan Terjemahan Bahasa Indonesia
Infotainment Kembali Jadi DJ Lagi, Nathalie Holscher Semangat Cari Pekerjaan Halal
Hiburan Wajib Tahu! Tips Move On dari Gebetan Setelah Menikah
Ide Times adalah Portal Media Online yang menyajikan Berita Terkini dan Terbaru seputar Informasi, News Update, Politik, Ekonomi, Humaniora dan Gaya Hidup.