Update Terbaru - Berita Populer - Kategori

Menikah Hari Ini, Ahn Hye Kyung Berjanji Akan Hidup Bahagia

Bagikan
25 September 2023 | Author : Redaksi
Foto: IDE Times
Pembawa acara cuaca sekaligus aktris Korea Selatan, Ahn Hye Kyung menikah pada hari ini dengan kekasihnya yang merupakan pria non-selebriti yang bekerja di industri penyiaran.
Pembawa acara cuaca sekaligus aktris Korea Selatan, Ahn Hye Kyung menikah pada hari ini dengan kekasihnya yang merupakan pria non-selebriti yang bekerja di industri penyiaran. Mereka telah menjalani kasih selama kurang lebih satu tahun.

Ahn Hye Kyung mengatakan jika ia akan menjalani kehidupan yang gembira karena ia dan sang suami terlambat bertemu. Lantas bagaimanakah informasinya? Yuk, simak di bawah ini
Ahn Hye Kyung Menikah

Melansir dari MBC pada Minggu, 24 September 2023, Ahn Hye Kyung menikah dengan seorang pria non-selebriti yang bekerja di industri penyiaran di suatu tempat di Gangnam-gu, Seoul. Keduanya menjadi suami istri setelah berpacaran selama kurang lebih satu tahun.

Upacara tersebut telah secara tertutup hanya dengan mengundang kerabat dekat dan kenalan. Diketahui, aktor Song Joongki menjadi pembawa acara dalam upacara pernikahan tersebut.

Ahn Hye Kung baru-baru ini membagikan berita pernikahannya, dengan mengatakan bahwa ia sangat berterima kasih kepada banyak orang yang telah memberi nya selamat sejak awal.
"Hari seperti ini juga akan datang untukku. Semuanya, aku akan menikah. Aku sangat berterima kasih kepada banyak orang yang telah memberi selamat kepadaku sejak awal," kata Ahn Hye Kyung dilansir IntipSeleb dari MBC pada Minggu, 24 September 2023.

Ia juga mengatakan akan menjalani kehidupan yang gembira. Sebab, ia dan sang suami terlambat bertemu.
"Aku akan menjalani kehidupan bahagia karena kami terlambat bertemu,” tutup Ahn Hye Kyung.

Tentang Ahn Hye Kyung

Sosok Ahn Hye Kyung pertama kali mendapatkan popularitasnya setelah dirinya terjun ke dunia penyiaran dan menjadi pembawa acara cuaca. Namanya semakin dikenal oleh publik seusai tampil sebagai penghibur dan hadir di beberapa variety show.

Sejak saat itu pekerjaannya sebagai pembawa acara televisi makin disorot. Kepribadiannya juga membuat Ahn Hye Kyung disenangi banyak orang. Kini wanita 44 tahun itu sedang tampil di acara SBS Kick A Goa sebagai penjaga gawang alias kiper.
Baca Juga
• Lucinta Luna Dukung Palestina, Netizen Minta Turun Israel
• Sempat Hilang, Segini Tenyata Harga Koper Nagita Slavina
• Sudah Tak Mau Bahas Lolly, Nikita Mirzani Resmi Coret Nama Sang Anak dari Kartu Keluarga hingga Asur
• Posting Foto Keluarga Bareng Virgoun, Inara Rusli Mantap Tak Akan Rujuk
• Wulan Guritno Gugat Mantan Sabda Ahessa ke Pengadilan, Ini Kronologinya
#ahnhyekyung #menikah #artiskorea #drakor #pernikahankorea
BERITA LAINNYA
Infotainment Fuji Sering Kena Bully Netizen, Raffi Ahmad Diminta Bela Fuji
Kesehatan Jalani Program Kehamilan, Kenali Cara Menghitung Masa Subur
Infotainment Menuju Putusan Cerai, Inara Rusli Kembali Tagih Janji Nafkah Virgoun
Kuliner Intip Resep Es Kul-kul, Jajanan SD Yang Viral
Kesehatan Studi Menunjukkan Bunuh Diri Paling Sering Terjadi Pada Hari Senin
Ide Times adalah Portal Media Online yang menyajikan Berita Terkini dan Terbaru seputar Informasi, News Update, Politik, Ekonomi, Humaniora dan Gaya Hidup.